Fundraising 2007/Tanya jawab penggalangan dana

From Meta, a Wikimedia project coordination wiki
  • Kapan penggalangan dana dimulai?

22 Oktober 2007.

  • Kapan penggalangan dana selesai?

22 Desember 2007.

  • Bagaimana caranya saya membantu menyebarkan penggalangan dana ini?

Sebarkan dengan segala cara yang bisa Anda lakukan! Beritahu teman dan keluarga Anda. Letakkan tombol-tombol dan banner di blog Anda. Gunakan teks ini sebagai catatan kaki di email-email Anda: Your continued donations keep Wikipedia running! Support the Wikimedia Foundation today: http://donate.wikimedia.org

  • Bagaimana cara saya menyumbang? misal, lewat apa, mata uang, dan lain-lain)

Untuk menyumbang, kunjungi http://donate.wikimedia.org. Anda dapat menyumbang melalui kartu kredit (seperti VISA, Mastercard, Discover atau American Express), PayPal, Moneybookers, langsung ke rekening bank Belgia kami, atau dengan mengirimkan cek ke Foundation. Anda dapat mengirimkan cek dalam mata uang apa saja, dan jalur sumbangan lainnya pun bisa dilakukan dalam beragam (walau tidak semua) mata uang.

  • Ke mana saya mengirimkan cek?

Kirimkan ke Wikimedia Foundation, Inc., P.O. Box 919227, Orlando, FL 32891-9227, United States.

  • Apakah sumbangan saya dapat memotong pajak?

Sumbangan hanya dapat memotong pajak di Amerika Serikat. Warga negara Kanada juga dapat memotongkan kontribusi mereka atas pendapatan yang didapatkan di Amerika Serikat.

  • Jika saya menyumbang, bagaimana dengan faktur pajaknya?

Penyumbang $100 atau lebih secara otomatis akan dikirimi faktur pajak jika informasi alamat mereka tertera bersama sumbangannya. Anda dapat meminta faktur pajak untuk nilai yang lebih kecil, dengan mengirimkan email ke donate @ wikimedia.org. Tuliskan informasi alamat Anda dan beritahu kami metode mana yang Anda gunakan untuk menyumbang, dan jumlahnya.

  • Bagaimana jika saya tidak di Amerika Serikat?

Anda tetap dapat meminta faktur pajak; tapi sumbangan hanya dapat memotong pajak di Amerika Serikat.

  • Jika saya menyumbang dalam jumlah besar, apakah saya mendapatkan sesuatu yang spesial?

Ya. Tahun ini, mereka yang menyumbang antara USD 10.000 hingga 24.999 akan mendapatkan telepon secara pribadi dari Jimmy Wales, Pendiri Wikipedia. (Tuliskan nomor telepon Anda bersama sumbangan Anda.) Mereka yang menyumbang USD 25.000 atau lebih akan diajak untuk makan malam bersama Jimmy.

  • Dapatkah saya mengirimkan sumbangan terbatas -- maksudnya, dapatkan saya memberikan Anda uang untuk tujuan spesifik, yang tidak boleh digunakan untuk tujuan lain?

Yayasan di Amerika Serikat -- seperti Wikimedia Foundation -- diwajibkan untuk menghormati restriksi yang diminta oleh pendonor. Artinya, jika Anda memberikan sumbangan dengan restriksi tertentu, kami dapat saja melakukan permintaan Anda atau mengembalikan sumbangan Anda. Tapi sebelum memutuskannya, pertimbangkanlah bahwa sumbangan tanpa restriksi akan jauh lebih berguna bagi kami. Dengan cepatnya perkembangan proyek-proyek Wikimedia, kami memerlukan sumbangan tanpa restriksi untuk dapat bergerak dengan gegas.

  • Berapa jumlah yang bisa saya sumbangkan?

Anda dapat menyumbang berapa saja yang Anda mau. Kami memang telah memberikan beberapa opsi (USD 200, 100, 60, dan 40) untuk menunjukkan Anda setiap pengaruhnya. Kalau tidak dispesifikasi, sumbangan Anda, berapa pun jumlahnya, akan dimasukkan ke rekening umum dan tidak direstriksi untuk penggunaan tertentu.

  • Jika saya tidak mampu menyumbang uang, atau tidak mau, apa lagi yang bisa saya lakukan untuk mendukung Foundation?

Ada banyak cara untuk memberikan dukungan, dan waktu Anda memiliki nilai yang sama dengan kontribusi uang. Anda dapat mengajarkan teman Anda bagaimana caranya menyunting di Wikipedia. Muatkan beberapa foto Anda ke Commons di bawah lisensi isi bebas. Atau bagikan cinta Anda dengan mengirimkan foto ke grup Flickr "Why Do You Love Wikipedia"

  • Berapa target penggalangan dana tahun ini?

Kami saat ini tidak mengumumkan target yang spesifik untuk tahun ini. Namun demikian, kami akan memberi tahu Anda berapa yang telah kami terima.

  • Mengapa Anda tidak mengumumkan target?

Kami memiliki diskusi internal mengenai pentingnya mengumumkan sebuah target, dan hasilnya, kami memutuskan untuk tidak mengumumkannya. Kami ingin bereksperimen dengan menghitung jumlah orang yang menyumbang, ketimbang nilai uangnya. Tampaknya akan jauh lebih konsisten dengan jiwa proyek-proyek ini.

  • Jika Anda tidak memiliki target, bagaimana cara Anda mengukur kesuksesannya?

Tahun ini, kami mencoba sesuatu yang baru. Kami bangga akan fakta bahwa 96% dari anggaran Foundation berasal dari sumbangan individu, yang kebanyakan dalam jumlah kecil. (Sisanya berasal dari sejumlah kecil penjualan, termasuk penjualan live feed, T-shirt, dan lain-lain.) Ini menyadarkan kami bahwa kami melayani begitu banyak orang yang berbeda. Tahun ini, untuk pertama kalinya, kami akan menghitung kesuksesan bukan dari jumlah uang yang diterima, tapi dari jumlah orang yang menyumbang. Kami pikir ini akan lebih masuk ke dalam jiwa proyek-proyek kami, dan etos kolaboratifnya.

  • Apa rencana Anda dengan uang itu?

Pertama, kami memerlukan uang untuk memastikan proyek-proyek kami dapat berjalan: yakni untuk membayar server, bandwidth, ruangan kantor, dan keperluan lainnya. Kedua, kami ingin lebih memperhatikan pengembangan program, khususnya dalam komunitas yang kurang terwakili dalam proyek-proyek itu, yang mungkin hanya sedikit atau malah sama sekali tidak memiliki akses ke pendidikan. Contohnya, pada awal November kami akan menjalankan beberapa Akademi Wikipedia di Afrika Selatan, dengan harapan kontributor Wikipedia dalam bahasa-bahasa Afrika akan semakin bertambah. Kami juga berharap untuk melakukan hal seperti ini lebih banyak lagi. Anggaran operasi kami pada Agustus 2007 adalah USD 4,6 juta. Anda dapat melihat bagaimana uang sebesar ini digunakan, di halaman tinjauan anggaran kami.

  • Apa itu Akademi Wikipedia?

Akademi Wikipedia adalah acara publik yang bertujuan mendorong orang-orang untuk menulis bagi Wikipedia. Acara ini biasanya diadakan secara khusus per subyek (misalnya, matematika), atau tentang bahasa tertentu, khususnya untuk subyek yang masih kurang tersentuh. Acara seperti ini dimulai pada tahun 2005 oleh Frank Schulenburg dari Wikipedia Jerman.

  • Bagaimana cara Wikipedia mendukung perbedaan bahasa?

Wikipedia adalah salah satu dari sedikit sumber yang tersedia dalam bahasa-bahasa seperti Maori (bahasa Polinesia Timur yang digunakan di Selandia Baru), Swahili (sebuah bahasa Bantu di Afrika Sub-Sahara), Sorbian Atas (sebuah bahasa Slavik yang digunakan di Jerman Timur), dan Basque (yang digunakan di Spanyol utara/tengah dan Perancis barat daya).

  • Bagaimana Wikipedia membantu mereka yang berada di negara-negara berkembang?

Ada banyak program pendidikan di negara-negara berkembang yang menggunakan isi proyek-proyek kami dalam cara yang fenomenal. Materi kami tersedia di seluruh dunia dalam beragam bentuk, seperti DVD dan buku-buku, dan bahkan terinstalasi di laptop murah melalui program One Laptop Per Child.

  • Di mana saya dapat menemukan hasil audit terakhir?

Audit tahun 2007 masih berlangsung. Kami berharap audit akan selesai pada akhir November. Kami akan meletakkannya di situs Wikimedia Foundation sesegera mungkin.

  • Di mana saya dapat menemukan Form 990?

Form 990 terbaru tersedia untuk tahun fiskal yang berakhir 30 Juni 2006, dan dapat ditemukan di sini. Form 990 untuk tahun fiskal yang lalu, Juli 2006, akan ditempatkan di situs Foundation segera setelah auditnya selesai.

  • Apakah akan ada notifikasi mengenai sumbangan tahun ini?

Ya. Sebagaimana biasanya, sebuah sitenotice akan ditempatkan di atas setiap halaman proyek.

  • Bagaimana penggalangan dana ini dipromosikan ke publik?

Kami mempromosikan penggalangan dana ini melalui banyak cara. Pertama, kami meletakkan banner di bagian atas setiap halaman, di seluruh proyek. Kedua, kami mengirimkan rilis pers ke media-media di seluruh dunia, dan Jimmy dan Florence akan melakukan wawancara media. Ketiga, kami meminta komunitas untuk mempromosikan penggalangan dana ini kepada lingkungan mereka.

  • Di mana saya dapat menemukan video Jimmy?

Video ini tersedia di http://wikimediafoundation.org/donate/2007/psa/.

  • Jika saya melakukan kesalahan dengan sumbangan saya, apa yang harus saya lakukan?

Jika Anda menyumbangkan jumlah yang salah atau hal lainnya, silakan kirimkan email mengenai situasinya ke donate @ wikimedia.org. Pastikan Anda menyertakan semua informasi kontak Anda, dan segala yang Anda ingat mengenai proses penyumbangan itu (misal, jumlah, jalur, dan lain-lain).

  • Apakah itu batang penghitung di atas banner sitenotice?

Tahun ini, batang penghitung itu akan menunjukkan jumlah donatur selama penggalangan dana.

  • Dari mana kutipan-kutipan di banner sitenotice itu berasal?

Kutipan-kutipan itu berasal dari para pengguna di proyek-proyek Wikimedia. Kami meletakkannya di sana untuk mendemonstrasikan bahwa orang-orang yang nyatalah yang menggunakan dan menghargai proyek-proyek ini.

  • Di manakan kebijakan kerahasiaan donasi Anda?

Anda dapat menlihatnya di Kebijakan Kerahasiaan Donasi.