Jump to content

Kebijakan permohonan bahasa

From Meta, a Wikimedia project coordination wiki
This page is a translated version of the page Language proposal policy and the translation is 100% complete.
Shortcut:
LPP
Halaman ini menjabarkan kebijakan yang mengatur permohonan membuka subdomain untuk bahasa baru dari proyek-proyek yang sudah ada, sebagaimana telah ditentukan oleh komite bahasa. Kebijakan ini dimutakhirkan pada 13 Juni 2019.
Komite bahasa
Komite bahasa
Komite bahasa
Untuk pemohon
Untuk anggota
Informasi
Penutupan proyek (sukarela)
Kotak ini: lihat · pembicaraan · sunting

Mohon tinjau kembali seluruh teks pada halaman ini sebelum mengajukan permohonan.

Komite bahasa menilai permohonan berdasarkan prosedur permohonan dan pengalaman terkait permohonan-permohonan dan proyek-proyek sebelumnya. Komite dapat mengabaikan tahapan-tahapan dalam prosedur jika permohonan dianggap memenuhi tujuan dari tahapan-tahapan tersebut. Permohonan untuk proyek-proyek dalam bahasa yang sudah memiliki proyek yang mapan dapat dipantau dengan cepat dengan cara ini.

Tata cara permohonan

Persyaratan

Persyaratan berikut harus dipenuhi oleh pemohon agar dapat disetujui; meskipun persyaratan dapat dipenuhi kapan saja sebelum atau setelah mengajukan permohonan, kami sarankan penuhi persyaratan dasar sebelum membuat permohonan. Jika Anda membutuhkan bantuan atau memiliki pertanyaan, silakan tanya anggota komite.

Proyek-proyek yang sudah ada sebelum versi awal kebijakan ini diterapkan (November 2016) tidak harus memenuhi syarat-syarat ini. Harap tidak menggunakan proyek tersebut sebagai argumen untuk mengatakan bahwa proyek Anda "memenuhi syarat". Fakta bahwa proyek-proyek tersebut sudah lebih dulu ada, meskipun tidak memenuhi syarat-syarat kualifikasi yang ditetapkan di bawah, tidak relevan sama sekali dengan pembahasan kelayakan saat ini.

Prasyarat kelayakan

  1. Permohonan tersebut bertujuan untuk membuka edisi baru dari proyek Wikimedia yang sudah ada dalam bahasa yang belum tersedia (lihat daftar lengkap proyek-proyek Wikimedia atau SiteMatrix).
    (Jika Anda berniat mengusulkan proyek yang benar-benar baru, silakan kunjungi Permohonan untuk proyek baru.)
  2. Bahasa tersebut mestilah memiliki kode ISO 639 1–3 yang sah (pencari).
    • Jika tidak ada kode ISO 639 yang sah, Anda mesti berusaha mendapatkannya.[1] Pihak Yayasan Wikimedia tidak berniat mengembangkan entitas linguistik yang baru; harus ada kumpulan karya dengan bahasan meluas mengenai bahasa yang dimaksud. Informasi yang membedakan bahasa ini dengan yang lain mestilah cukup jelas, agar dapat meyakinkan lembaga pembakuan untuk menciptakan kode ISO 639.
    • Dalam keadaan yang sangat tidak biasa, dan asalkan sudah ada upaya untuk mendapatkan kode ISO 639-3, komite bahasa mungkin saja bersedia untuk mempertimbangkan proyek dalam bahasa yang memiliki tag bahasa BCP 47. Bahasa yang tidak memiliki kode ISO 639 atau tag BCP 47 tidak akan dipertimbangkan dalam keadaan apa pun.
  3. Bahasa mestilah cukup unik. Ia tidak bisa ada bersama-sama di wiki yang lebih umum. Dalam banyak kasus, syarat ini mengecualikan dialek regional dan bentuk penulisan berbeda dari satu bahasa yang sama.
    • Tingkat perbedaan yang diperlukan dipertimbangkan berdasarkan kasus per kasus. Komite tidak mempertimbangkan perbedaan politik, karena tujuan Yayasan Wikimedia adalah untuk memberikan setiap orang akses bebas, tidak memihak ke semua pengetahuan manusia, daripada informasi dari sudut pandang komunitas politik individu.
    • Proyek yang dikodekan sebagai bahasa makro dalam ISO 639-3 dimungkinkan dalam beberapa kasus. Proyek baru dengan kode bahasa makro umumnya diperbolehkan jika proyek lain dengan kode yang sama sudah ada di Wikimedia. Dalam semua kasus lain, hal ini diputuskan berdasarkan kasus per kasus. Mesti ada alasan mengapa proyek tersebut harus tersedia di bawah kode bahasa makro secara keseluruhan, alih-alih memilih salah satu bahasa dalam bahasa makro tersebut.
    • Kode untuk koleksi bahasa merupakan bagian dari ISO 639–2, bukan ISO 639–3. Kode ini tidak lagi berlaku untuk proyek Wikimedia yang baru. Beberapa proyek yang sudah ada tetap menggunakan kode tersebut, meskipun rencananya adalah memindahkan semuanya.
  4. Bahasa yang diajukan oleh permohonan tersebut memiliki jumlah penutur fasih yang cukup besar untuk membentuk komunitas sukarelawan dan audiens yang berkelanjutan.
    • Edisi-edisi Wikisumber diperbolehkan untuk diwjudkan dalam bahasa yang tidak memiliki penutur asli, meskipun sebaiknya sumber-sumber tersebut tersedia di dalam edisi untuk bentuk bahasa modernnya, jika ada.
    • Jika proposal tersebut ditujukan untuk bahasa buatan seperti bahasa Esperanto, bahasa tersebut haruslah sudah mencapai tingkat pengakuan yang lumayan, sebagaimana ditentukan melalui diskusi. (Beberapa kriteria pengakuan meliputi, tetapi tidak terbatas pada: jumlah penutur yang terbukti secara independen, digunakan sebagai bahasa tambahan di luar komunitas daring yang dibuat semata-mata untuk tujuan penggunaan bahasa tersebut, penggunaan di luar Wikimedia, serta publikasi karya dalam bahasa tersebut untuk penjualan umum.) Terlepas dari adanya kode ISO 639-3 untuk bahasa fiksi, bahasa-bahasa tersebut tidak layak diusulkan sebagai bahasa proyek. Rekonstruksi bahasa purba tidak memenuhi syarat untuk kode ISO 639-3,[2] sehingga juga tidak layak untuk digunakan sebagai bahasa proyek.

Prasyarat persetujuan akhir

  1. Terdapat uji coba proyek yang aktif pada Wikisumber Multibahasa (Wikisumber saja), Wikiversitas Beta (Wikiversitas saja), atau Inkubator (semua proyek yang lain).
    • Sebuah proyek harus dimulai dari salah satu wiki tersebut. Upaya ini akan menunjukkan bahwa ada komunitas yang memadai untuk mengembangkan proyek.
  2. Terdapat upaya berkesinambungan untuk menerjemahkan antarmuka MediaWiki ke bahasa tersebut, sehingga tidak ada anggota komunitas yang dikecualikan dari berpartisipasi hanya karena tidak mampu memahami antarmuka pengguna berbahasa Inggris. Sebagai patokan awal, Anda disarankan untuk mulai dengan menerjemahkan "pesan MediaWiki yang paling sering digunakan". Ini adalah kumpulan pesan yang paling penting bagi pembaca dan pengguna di proyek kita. Jika proyek Wikimedia dalam bahasa Anda sudah ada dan pesan-pesan ini sudah diterjemahkan, kami meminta Anda menunjukkan bukti bahwa upaya pelokalan terus ditingkatkan dan dipertahankan laju pengembangannya pada taraf yang wajar.
    • Kami meminta agar semua pekerjaan pelokalan dikoordinasikan di translatewiki.net, sehingga pelokalan akan tersedia di semua proyek Yayasan Wikimedia, bukan hanya proyek yang sedang Anda aktifkan. Manfaat lainnya adalah bahwa MediaWiki sebagai produk akan memberikan fungsionalitas yang lebih baik bagi pengguna MediaWiki di luar Wikimedia Foundation. Karena alasan inilah, kami menyarankan Anda juga menerjemahkan ekstensi non-WMF yang tersedia di sana.
    • Terdapat statistik pelokalan yang menjelaskan ketersediaan terjemahan terkini untuk antarmuka MediaWiki ke berbagai bahasa. Statistik kelompok di translatewiki.net memiliki informasi yang lebih rinci.
    • Perhatikan bahwa ekspor terjemahan MediaWiki dari translatewiki.net hingga bahasa tersebut dapat tersedia di proyek-proyek Wikimedia hanya akan dimulai ketika 13% dari keseluruhan pesan inti MediaWiki telah diterjemahkan.

Permohonan awal

Pembahasan

Pengguna dianjurkan untuk membahas apakah peluncuran edisi bahasa baru merupakan gagasan yang baik. Biar begitu, tahapan ini bukanlah sebuah pemungutan suara. Permohonan proyek akan dinilai berdasarkan syarat kebahasaan serta peluangnya untuk berkembang. Sekalipun mendapat dukungan suara yang kuat, sebuah permohonan tetap dapat ditolak jika terdapat bantahan kuat untuk menentang pembuatannya, sementara tiada landasan yang cukup kuat untuk mendukungnya, berdasarkan penilaian dari komite bahasa.

Pengesahan

Jika persyaratan untuk kelayakan telah dipenuhi, permohonan akan disahkan statusnya sebagai "memenuhi syarat" oleh komite bahasa . Pengesahan Ini berarti bahwa komite dapat meneruskan permohonan dengan persetujuan akhir apabila prasyarat keaktifan dan pelokalan telah terpenuhi. Halaman permohonan untuk masing-masing proyek berisi pranala-pranala yang dapat digunakan untuk melacak perkembangan ini.

Para pengguna harus mulai mengembangkan uji coba proyek di Inkubator, Wikisumber Multibahasa, atau Wikiversitas Beta (tergantung jenis proyeknya) secepatnya, jika belum juga dilakukan. Setidak-tidaknya lima pengguna aktif mesti menyunting dalam bahasa tersebut sebelum uji coba proyek dapat dikatakan berhasil. Anda dianjurkan untuk menghimpun sendiri sukarelawan yang tertarik, agar tahapan ini dapat dipercepat. Perlu dicatat bahwa sebuah proyek dapat ditutup jika tidak ada atau sedikit aktivitas yang dilakukan setelah pembuatannya.

Persetujuan akhir

Jika semua persyaratan telah dipenuhi dan penyelidikan mendalam tidak menemukan masalah yang belum terselesaikan, komite bahasa akan menyatakan persetujuan sementara kepada segenap komunitas dengan menambahkan pemberitahuan ke halaman Pembicaraan:Komite Bahasa. Jika tidak ada masalah lebih lanjut, permohonan akan disetujui sepenuhnya dan pengembang akan diminta untuk mewujudkan edisi wiki tersebut.

Jumlah pengguna yang mendukung atau menentang proyek tidak berpengaruh.

Pengguna sangat dianjurkan untuk terus mengembangkan uji coba proyek sembari menunggu terbitnya wiki tersebut. Hal ini dapat mempercepat proses peluncuran. Untuk permohonan edisi Wikipedia, daftar artikel yang setiap Wikipedia mesti punya mungkin dapat berguna. Semua halaman yang dikembangkan sebagai bagian dari wiki uji coba akan dipindahkan ke wiki yang sebenarnya ketika sudah diluncurkan.

Perkara khusus

Bahasa kuna atau historis
Hanya edisi-edisi Wikisumber dalam bahasa kuna atau historis yang diterima, karena sumber daya dalam bahasa tersebut akan senantiasa penting bagi khalayak, meskipun tiada lagi penutur bahasa tersebut yang masih hidup ataupun menggunakannya sebagai bahasa ibu. Apabila memungkinkan, bahasa-bahasa tersebut mestinya diikutkan pada proyek Wikisumber untuk turunan modernnya (misal, sumber berbahasa Inggris Kuna dimasukkan ke edisi bahasa Inggris), walaupun hal ini tidak wajib.
Bahasa-bahasa buatan
Memang, edisi wiki dapat tersedia dalam bahasa-bahasa buatan. Saat ini, telah ada edisi wiki dalam bahasa Esperanto, bahasa Ido, bahasa Interlingua, bahasa Interlingue, bahasa Lojban, bahasa Volapük, bahasa Novial dan bahasa Lingua Franca Nova. Perhatikan catatan terkait di bawah prasyarat untuk edisi dalam bahasa fiksi dan bahasa purba hasil rekonstruksi.
Jumlah penutur yang diperlukan
Harus ada cukup banyak penutur untuk membentuk komunitas sukarelawan dan audiens yang berkelanjutan. Perkara apakah sebuah bahasa memenuhi syarat ini bergantung pada pembahasan lebih lanjut.
Uji coba proyek
Siapa saja dapat membuat uji coba proyek kapanpun mereka sempat. Untuk informasi lebih lanjut, lihat halaman utama wiki Inkubator beserta panduannya.
Pengkodean unicode
Sebetulnya, berdasarkan kebijakan, pengkodean Unicode tidak diperlukan sebagai prasyarat persetujuan proyek. Namun, dalam praktiknya, hampir tidak mungkin bagi peladen Wikimedia untuk menampilkan teks di dalam proyek dengan benar, jika bahasa dan aksaranya tidak memiliki pengkodean Unicode yang baku.

Lihat juga

Catatan kaki

  1. Lihat situs web SIL untuk rincian mengenai cara mengajukannya.
  2. Lihat situs web SIL untuk rincian lebih lanjut.