WikiSejarah

Dari Wikimedia Indonesia
Loncat ke navigasi Loncat ke pencarian
WikiSejarah

Kegiatan inti

WikiSejarah melaksanakan tiga kegiatan dalam rentang bulan Agustus hingga Oktober 2020.

Donasi foto dari KITLV

Bulan Agustus merupakan bulan bersejarah bagi Indonesia. Banyak rekaman sejarah terjadi dalam bulan ini. Dalam lingkup WikiSejarah, kami mengajukan perilisan foto-foto yang dipotret di Bukittinggi, Jakarta, dan Yogyakarta dari koleksi KITLV. Ini diharapkan dapat menambah jumlah ilustrasi artikel-artikel Wikipedia yang telah ada, atau yang akan dibuat dalam #Tantangan menulis artikel Wikipedia nanti.

Daftar foto yang akan diminta kepada KITLV dapat dilihat di halaman ini. Anda dapat mengusulkan foto-foto guna ditambahkan ke daftar dengan menghubungi Hardiansyah.

Koleksi foto yang telah diunggah menurut daftar dapat dilihat dalam kategori ini.

Donasi film propaganda Jepang dari Open Images Project

Selain dari donasi foto, kabar dari Wikimedia Netherland bahwa ada Open Images Project, yang merupakan sebuah inisiasi dari Netherlands Institute for Sound and Vision bersama Kennisland membuka koleksi film propaganda Jepang. Film tersebut diproduksi oleh departemen propaganda pemerintahan militer Jepang selama Perang Pasifik, ketika bekas Hindia Belanda (Indonesia sekarang) diduduki oleh Jepang.

Koleksi film yang telah diunggah dapat dilihat dalam kategori ini.

Donasi foto Indonesia dari Nationaal Museum van Wereldculturen

Nationaal Museum van Wereldculturen membuka koleksi foto-foto mereka ke Wikimedia Commons dengan tajuk Indonesia pra- dan pascakemerdekaan. Foto-foto tersebut dipotret pada rentang tahun 1850-an hingga 1990-an dan dilisensikan dengan lisensi Creative Commons. Koleksi foto ini dapat dilihat dalam kategori ini.

Anda dapat ikut serta dalam menambahkan takarir dan data terstruktur ke dalam foto-foto ini melalui perkakas kampanye ini.

Maraton data terstruktur Wikimedia Commons

Foto-foto yang telah dirilis oleh KITLV ke Wikimedia Commons akan dilanjutkan dengan menambahkan data terstruktur, berupa penambahan takarir dan atribut Wikidata P180.

Tantangan menulis artikel Wikipedia

Untuk menambah jumlah artikel Wikipedia, WikiSejarah mengadakan tantangan menulis artikel Wikipedia dengan tajuk sejarah Indonesia dan Belanda. Halaman di Wikipedia bahasa Indonesia untuk kegiatan ini adalah Wikipedia:Bulan Sejarah Indonesia 2.0.

Kampanye memasukkan foto-foto ke dalam artikel

Foto-foto dari kategori Category:Pictures from KITLV requested by Wikimedia Indonesia dan Category:NMVW files Indonesian Independence 2020-09 yang telah tersedia di Wikimedia Commons dapat dimasukkan ke dalam artikel yang berhubungan di Wikipedia seluruh bahasa yang telah ada. Tambahkan tagar #WikiSejarah dalam ringkasan suntingan pada setiap suntingan yang menambahkan foto guna memudahkan pelacakan (lacak tagarnya di sini).

Contoh penyuntingan dalam hal memasukkan gambar ke dalam artikel: Diff/980015786.

Linimasa