Konferensi ESEAP 2024/Pengajuan program

From Meta, a Wikimedia project coordination wiki
This page is a translated version of the page ESEAP Conference 2024/Submissions and the translation is 97% complete.
Outdated translations are marked like this.
Logo Kerja Sama Wikimedia Wilayah Asia Timur, Tenggara, dan Pasifik
Kolaborasi Melampaui Cakrawala
Direncanakan: Mei 2024 (dalam konfirmasi) ∙ Kota Kinabalu, Malaysia

Beranda Program Beasiswa Peserta Keikutsertaan Lokasi Penyelenggara Trust & Safety Laporan Pertanyaan umum


Conference Submissions Timeline Help Others


Kirimkan proposal presentasi Anda sebelum 31 Januari 2024.

Jenis usulan program

  • Presentasi kilat: Seorang presenter memberikan paparan tanpa ada tindak lanjut dari peserta. Total waktu untuk presentasi kilat adalah 10–15 menit.
  • Kuliah: Satu atau dua presenter akan memberikan presentasi yang dilanjutkan dengan pertanyaan dan komentar dari para peserta. Total waktu untuk ceramah (termasuk pertanyaan dan komentar) adalah 30–45 menit.
  • Meja bundar: Sebuah kelompok yang terdiri atas 10-15 orang mendiskusikan topik yang telah ditentukan. Total waktu untuk diskusi meja bundar adalah 60 menit.
  • Lokakarya: Satu atau dua moderator akan mempresentasikan sebuah materi yang akan berinteraksi secara aktif dengan para peserta. Total waktu untuk lokakarya adalah 60–120 menit.
  • Kopdar: Sekelompok orang dengan kesamaan minat bertemu secara informal untuk mendiskusikan berbagai topik. Total waktu untuk pertemuan tidak ditentukan dan tergantung pada pilihan pembuat program.

Formulir pendaftaran

Anda akan diminta untuk memberikan informasi berikut dalam formulir pendaftaran:

  • judul proposal yang diajukan;
  • hubungan dengan ESEAP atau dengan tema konferensi;
  • nama pengguna pembicara;
  • jenis sesi;
  • durasi; dan
  • keluaran dari sesi tersebut.

Mohon pastikan pengajuan Anda masuk ke Category:ESEAP Conference 2024 submissions.

Bagaimana cara mengajukan proposal program?

Anda dapat mengirimkan proposal presentasi Anda dengan mengikuti langkah-langkah berikut:

  • Langkah 1: Masukkan judul proposal Anda ke dalam kotak entri teks di bawah ini.
  • Langkah 2: Klik tombol "Pengajuan baru" untuk membuat formulir pendaftaran baru.
  • Langkah 3: Isi formulir pendaftaran dan simpan halaman untuk menyerahkan proposal Anda.

Pastikan Anda telah masuk log sebelum mengirimkan proposal.

Subbagian dari halaman Anda harus menyertakan:

  • Abstrak/deskripsi
  • Hubungan dengan wilayah ESEAP dan tema ESEAP Conference 2024: Collaboration beyond the horizon
  • Pengguna
  • Jenis sesi (seperti Presentasi kilat, Kuliah, Meja bundar, Lokakarya atau Kopdar)
  • Durasi
  • Hasil diskusi

Kunjungi halaman Bantuan Program untuk mendapatkan bantuan mengenai pengajuan program Anda.


Catatan

Harap periksa bahwa alamat surel Anda telah diaktifkan di preferensi akun pengguna wiki ini agar panitia dapat menghubungi Anda kembali untuk menyampaikan hasil presentasi yang Anda ajukan.

Hubungi kami

Silakan hubungi kami melalui persidangan@wikimedia.org.my, atau tinggalkan pesan Anda di halaman pembicaraan.