Talk:Wikimedia Indonesia/Hibah Pulsa

From Meta, a Wikimedia project coordination wiki

Halaman ini disediakan untuk pertanyaan terkait Hibah Paket Internet.

Halo?[edit]

Di form ada pilihan bahwa Wikimedia Commons termasuk di dalam website yg dikelola Wikimedia Indonesia. Berarti jika saya mengupload gambar apa saja ke Commons, apa akan dihitung sebagai tambahan bita?--Jeromi Mikhael (talk) 06:57, 4 June 2020 (UTC)[reply]

@Jeromi Mikhael: Halo, mohon maaf baru membalas. Mengunggah gambar di Commons saja boleh. Namun perlu diperhatikan bahwa bita satu unggahan di Commons biasanya sangat kecil (sekitar 100-an bita per foto; bita yang dihitung mesin adalah teks yang menyertai foto, bukan ukuran foto), sehingga jumlah unggahan harus banyak untuk mencapai 30.000 bita. Salam Cahyo (WMID) (talk) 02:07, 8 June 2020 (UTC)[reply]

@Cahyo (WMID): Ok. Terimakasih. Saya sedang scan buku dari pemerintah, nanti saya akan upload.--Jeromi Mikhael (talk) 02:11, 8 June 2020 (UTC)[reply]

Tanggal 11[edit]

Untuk suntingan antara tanggal 1 dan 10 apakah “diabaikan”? Ini terutama untuk editor “petahana” yang sudah “yakin” kontribusinya memadai untuk partisipasi di bulan berikutnya. Juxlos (talk) 13:50, 31 August 2020 (UTC)[reply]

@Juxlos: Halo, mohon maaf baru membalas. Bagi penerima hibah bulan Agustus, suntingan tanggal 1-10 Sepetember kami abaikan karena sudah di luar bulan Agustus. Sementara itu, suntingan tanggal 1-10 Agustus kami abaikan karena kami baru mengirimkan paket internet antara tanggal 8 sampai 10 Agustus 2020. Agar seragam, penghitungan bita untuk seluruh penerima hibah paket internet dimulai tanggal 11.

Bagi pendaftar baru, seluruh suntingan sebelum tanggal pengisian formulir kami perhitungkan. Tanggal pengisian formulir paling lambat tanggal 7 pukul 12:00 WIB setiap bulannya. Salam Cahyo (WMID) (talk) 12:49, 7 September 2020 (UTC)[reply]

Kelanjutan Hibah Internet[edit]

Halo! Apakah hibah internet akan diadakan kembali di bulan November dan Desember? Volstand (talk) 09:57, 1 November 2020 (UTC)[reply]

Ruang nama di Wikisource[edit]

@Cahyo (WMID): "Hanya ruang nama utama (main name space) saja yang dihitung pada masing-masing proyek Wikimedia." Di Wikisource ngeditnya kebanyakan di ruang nama Halaman/Page. Apakah ruang nama Halaman bisa dimasukkan ke dalam penghitungan bita? Labdajiwa (talk) 02:06, 10 April 2021 (UTC)[reply]

@Labdajiwa: Untuk saat ini, alat penghitung yang kami gunakan belum memungkinkan menghitung suntingan dari ruang nama Page: di Wikisource. Apabila ada perkembangan selanjutnya akan kami sampaikan di halaman hibah. Cahyo (WMID) (talk) 04:40, 12 April 2021 (UTC)[reply]

Memunculkan nama[edit]

Halo, saya ingin bertanya mengapa nama saya tidak muncul di halaman untuk mengecek statistik penyuntingan ya?