Jump to content

Wikimedia Indonesia/Dana Wiki/GSF22 Permohonan Komunitas Wikimedia Padang

From Meta, a Wikimedia project coordination wiki

Nama kegiatan[edit]

WikiBasamo

Pelaksana[edit]

Komunitas:
Wikimedia Padang
Akun penanggung jawab:
Adhmi
Akun anggota (opsional):

Kegiatan[edit]

Apa kegiatan Anda?

Kegiatan WikiBasamo (Basamo=Bangunan cagar budaya sama lemma WikiKato) ini adalah gabungan dari beberapa kegiatan diantaranya dokumentasi cagar budaya di Kabupaten Sijunjung dan Kota Bukittinggi serta menambahkan lemma di Wiktionary Minangkabau (WikiKato) oleh anggota komunitas Wikimedia Padang.

Apa alasan Anda membuat kegiatan ini?

Kegiatan ini sangat penting untuk dilakukan, pertama dalam hal kegiatan dokumentasi cagar budaya, Dokumentasi Cagar Budaya yang tersedia dan bersifat bebas masih sangat minim yang tersedia di situs commons.wikimedia.org. selain itu artikel-artikel tentang Cagar Budaya di Kabupaten Sijunjung dan Kota Bukittingi masih banyak yang belum memiliki foto/gambar yang sangat baik. Maka kami akan melakukan dokumentasi Cagar Budaya Tak Bergerak di Kabupaten Sijunjung dan di Kota Bukittinggi. Kedua dalam hal penambahan lemma pada WikiKato. Lema Wiktionary Minangkabau (WikiKato) sendiri sudah banyak juga dientri oleh wikipediawan lainnya, namun juga masih banyak kata-kata yang belum dimasukkan ke dalam WikiKato, misalnya apakah sinonim atau antonim, dan contoh kalimat sesuai dengan kata tersebut.

Apa yang ingin Anda capai dari kegiatan Anda?
  • Kegiatan dokumentasi minimal 10 cagar budaya Kabupaten Sijunjung dan mengunggah minimal 50 foto di Wikimedia Commons, membuat atau mengembangkan 10 artikel berkaitan dengan cagar budaya yang di dokumentasikan.
  • Kegiatan dokumentasi minimal 10 cagar budaya Kota Bukittinggi dan mengunggah minimal 50 foto di Wikimedia Commons, membuat atau mengembangkan 10 artikel berkaitan dengan cagar budaya yang di dokumentasikan.
  • Kegiatan menambahkan lemma di Wiktionary Minangkabau (WikiKato) : Kegiatan ini dilakukan dengan menambahkan lema wikikato minimal sebanyak 20 lema perhari perorang atau minimal 8.000 byta dan menghasilkan total minimal 200 lema atau minimal 80.000 byta.

Keahlian[edit]

Apa yang membuat Anda layak melaksanakan kegiatan Anda?

Kami merasa layak karna kami adalah sukarelawan aktif di komunitas Wikimedia Padang. Berbekal pengetahuan tentang Wikipedia, Wiktionary Minangkabau dan Wikimedia commons, kami ingin melakukan upaya pendokumentasikan terhadap cagar budaya di Kabupaten Sijunjung dan Bukitinggi serta menambahkan lemma di WikiKato yang dilakukan secara daring. Dengan bantuan dari kawan-kawan komunitas yang memiliki visi yang sama serta berpengalaman, kami yakin kegiatan ini akan berjalan dengan baik dan pastinya bermanfaat bagi masyarakat pada umumnya dan komunitas khususnya.

Tunjukkan halaman yang pernah Anda kerjakan dalam proyek Wikimedia?

Agenda[edit]

Nomor Tanggal Kegiatan Penanggung jawab Catatan
1 03 - 06 November 2022 Dokumentasi cagar budaya di Kabupaten Sijunjung Zhilal Darma dan Riolin Putri Kegiatan selama 4 hari (1 hari perjalanan pergi, 2 hari pengambilan gambar, 1 hari perjalanan pulang)
2 18 - 21 November 2022 Dokumentasi cagar budaya di Kota Bukittinggi Adhmi dan Sonjo 01 Kegiatan selama 4 hari (1 hari perjalanan pergi, 2 hari pengambilan gambar, 1 hari perjalanan pulang)
3 4, 5, 11, 13, 19 November 2022 Menambahkan lemma di Wiktionary Minangkabau Uni Riska dan SutanKart Kegiatan selama 5 hari secara daring

Anggaran[edit]

No. Keterangan Jumlah Satuan Jumlah Satuan Harga Satuan Total Keterangan
1 Konsumsi
Luring, dokumentasi cagar budaya di lapangan (siang dan malam) 4 orang 4 hari 100000 1600000 Sarapan pagi dari hotel
Daring, pengunggahan di Commons dan membuat/menyunting artikel rintisan 4 orang 1 hari 100000 400000
Daring, menambahkan entri lemma Wiktionary Minangkabau (Wikikato) 2 orang 5 hari 100000 1000000
2 Akamodasi 3 malam 2 kamar 600000 3600000 1 paket untuk 2 orang; total 4 orang
3 Transportasi
Sewa motor 2 unit 4 hari 150000 1200000
BBM 2 unit 4 hari 80000 640000
Asuransi 4 orang 1 paket 80000 320000 Untuk 4 orang kegiatan luring
4 Komunikasi 0 0 0 0 Hibah Pulsa
5 Tiket Masuk 1 kali 1 paket 500000 500000 Untuk 20 Cagar Budaya
6 ATK 1 kali 1 paket 200000 200000
7 Dana Tak Terduga 1 kali 1 paket 500000 500000
Total 9960000

Tambahan[edit]

Mohon untuk meminjam Kamera DSLR dari Wikimedia yang ada di Padang.

Status[edit]

Permohonan ini berstatus DITERIMA.