Movement Strategy and Governance/Newsletter/5/Global message/id
Appearance
Nawala Strategi dan Tata Kelola Gerakan - Edisi 5
Nawala Strategi dan Tata Kelola Gerakan
Edisi 5, Januari 2022Baca nawala selengkapnya
Selamat datang di edisi kelima Nawala Strategi dan Tata Kelola Gerakan (sebelumnya bernama Nawala Kode Etik Universal)! Nawala ini mengabarkan acara dan pembaruan terbaru mengenai Piagam Gerakan, Kode Etik Universal, Hibah Pelaksanaan Strategi Gerakan, pemilihan Dewan Pengawas WMF, dan topik MSG yang relevan lainnya.
Nawala ini akan terbit empat bulan sekali, sementara Warta juga akan diterbitkan setiap pekan atau setiap dua pekan. Harap berlangganan di sini jika Anda berminat untuk mendapatkan kabar terbaru.
- Permohonan Pendapat mengenai Pemilihan Dewan Pengawas - Kami mengundang Anda untuk memberikan tanggapan tentang pemilihan Dewan Pengawas WMF mendatang. Permohonan pendapat ini dimulai pada 10 Januari 2022 dan akan berakhir pada 16 Februari 2022. (lanjut baca)
- Ratifikasi Kode Etik Universal - Pada tahun 2021, WMF meminta pendapat komunitas tentang bagaimana menegakkan teks kebijakan Kode Etik Universal. Draf pedoman penegakan yang direvisi akan siap untuk pemungutan suara komunitas pada bulan Maret. (lanjut baca)
- Hibah Pelaksanaan Strategi Gerakan - Sembari kami terus meninjau beberapa proposal yang menarik, kami mendorong dan menyambut lebih banyak proposal dan ide yang menargetkan inisiatif spesifik dari rekomendasi Strategi Gerakan. (lanjut baca)
- Arah Baru untuk Nawala Ini - Sejak Nawala UCoC beralih ke Nawala MSG, bergabunglah dengan tim fasilitasi dalam membayangkan dan memutuskan arah baru untuk nawala ini. (lanjut baca)
- Blog Diff - Lihat publikasi terbaru tentang MSG di Wikimedia Diff. (lanjut baca)