Visi
Appearance
Pernyataan Visi Wikimedia Foundation menggambarkan impian, harapan, dan ambisi kami; konsep paling mendasar bagi organisasi dan komunitas kita - 20, 50, 100 tahun dari sekarang. Pernyataan ini merupakan sebuah kontras dari Pernyataan Misi, sebuah deskripsi yang lebih realistis dari status quo. Pernyataan visi kami pada saat ini adalah:
Bayangkan suatu dunia tempat setiap manusia bisa berbagi segala pengetahuan secara bebas. Itu adalah komitmen kami.
Anda dapat mengajukan proposal untuk mengubah pernyataan tersebut di halaman berikut, yang akan ditinjau setidaknya setahun sekali: m:Vision/Unstable
- Lihat pula peraturan, misi dan nilai-nilai kami.