Rencana Tahunan Yayasan Wikimedia/2024-2025/Tujuan/Infrastruktur

From Meta, a Wikimedia project coordination wiki
This page is a translated version of the page Wikimedia Foundation Annual Plan/2024-2025/Goals/Infrastructure and the translation is 100% complete.

Memajukan Pengetahuan sebagai sebuah Layanan

Meningkatan Pengalaman Pengguna di proyek-proyek wiki, terutamanya bagi penyunting mapan dan anggota pengurus. Memperkuat metrik dan pelaporan.

Pekerjaan yang kami lakukan di Yayasan Wikimedia memiliki banyak aspek dan telah diuraikan sebagai sebuah ekosistem yang sosio-teknis. Dalam ekosistem tersebut, Yayasan menyediakan layanan teknis penting, merancang dan meluncurkan produk baru, dan berinovasi dalam bidang-bidang seperti pemelajaran mesin dan kolaborasi berbasis internet. Pekerjaan yang diuraikan dalam tujuan "Infrastruktur" kami menggambarkan beberapa tujuan dan prioritas utama dalam bidang-bidang ini pada tahun mendatang.

Seperti yang digambarkan pada bagian Kecenderungan Eksternal, pekerjaan ini didasarkan pada empat tren utama:

  • Penelusuran: Para konsumen dibanjiri segenap informasi dan mereka menginginkan informasi tersebut dikumpulkan oleh orang-orang terpercaya
  • Konten: Para kontributor memperoleh banyak manfaat dan memiliki berbagai cara untuk menyebarkan pengetahuan secara daring
  • Disinformasi: Keabsahan konten akan lebih diuji daripada sebelumnya dan kecerdasan buatan (AI) akan digunakan sebagai senjata
  • Regulasi: kebutuhan akan kepatuhan terus berkembang dan kami perlu meningkatkan pemahaman global terhadap pola-pola komunitas kami

Pentingnya meningkatkan infrastruktur teknis kami juga menjadi sorotan berulang yang kami dengar dari para sukarelawan pada Pembicaraan:2024

Menanggapi topik-topik utama ini – sekaligus menjawab paradoks bahwa proyek-proyek antara menjadi "lebih vital" dalam infrastruktur pengetahuan di internet dan juga menjadi "kurang terlihat" bagi pengguna internet – adalah inti dari tantangan strategis yang kami hadapi. Pada bulan November 2023, Kepala Pejabat Produk dan Teknologi Yayasan mengajukan sebuah pertanyaan kunci yang dihadapi Gerakan kini: bagaimana cara kita memastikan bahwa Wikipedia dan seluruh proyek Wikimedia berjalan "multigenerasi?" Bagaimana cara kita memastikan keberlanjutan masa depan dan memenuhi bagian "secara abadi" dari misi kita?

Setelah berbulan-bulan memberikan umpan balik dan berdiskusi tahun ini, kami mengidentifikasi pilar-pilar berikut untuk membantu menjawab pertanyaan-pertanyaan ini dan menuntun keputusan dan rencana kami seputar pekerjaan masa depan:

  • Bangun sebuah perubahan internet. Banyak hal telah berubah selama 23 tahun terakhir. Kami perlu menghadirkan konten ensiklopedis dan kesukarelawanan ke dalam internet yang ditunjang oleh kecerdasan buatan dan pengalaman yang kaya. Ini adalah pilar kami yang paling kurang terdefinisi, tetapi inilah titik di mana kami membawa misi kami kepada dunia dan mewujudkannya. Kami berinvestasi dalam beberapa uji coba untuk mewujudkan visi menjadi infrastruktur ekosistem pengetahuan bebas daring dan membangun masa depan melalui kerja sama dalam penelitian tentang bagaimana kecerdasan buatan mampu mendukung atau menghambat sistem produksi rekanan seperti Wikipedia.
  • Danai masa depan 'bebas'. Kami akan mendanai secara berkelanjutan gerakan kami dengan membangun strategi produk dan penghasilan yang terpadu. Kami mendorong sebuah budaya filantropi di Yayasan, akan mendukung Wikimedia Enterprise sebagai mitra dalam pekerjaan kami yang berfokus API, dan menargetkan investasi dalam pekerjaan yang berkaitan dengan donor pada situs web dan aplikasi kami. Kami akan terus mencari cara lainnya untuk melakukan pekerjaan kami secara lebih berkelanjutan dan efisien.
  • Menayangkan konten ensiklopedis yang dapat dipercaya lebih dari segalanya. Kami perlu menjalankan sumber pengetahuan dasar Internet dengan memberantas disinformasi, misinformasi, dan informasi yang hilang dalam ekosistem kami. Kami akan melanjutkan pekerjaan kami dalam mengidentifikasi kesenjangan pengetahuan dan memperlengkapi sukarelawan dengan alat-alat untuk mengisi kesenjangan tersebut. Kemudian, kami akan mengembangkan pendekatan komprehensif untuk mengatasi penyalahgunaan dalam skala besar dan menyelesaikan hambatan terhadap kontribusi ensiklopedis dalam semua bahasa. Hal ini membutuhkan kejelasan tentang tujuan MediaWiki dan koordinasi yang lebih baik antara staf berbayar dengan pengembang sukarelawan di masa mendatang. Kami juga harus membuat keputusan yang sulit mengenai proyek dan fitur apa saja yang kami dukung dan yang tidak akan kami dukung kembali.
  • Mendorong pertumbuhan sukarelawan. Hal ini merupakan landasan atas segalanya yang kami lakukan sebagai sebuah Yayasan. Kami akan melakukannya dengan merawat sukarelawan multigenerasi. Baik sukarelawan berpengalaman maupun baru, kami harus mempertanyakan: "Mengapa saya harus menjadi sukarelawan?" Dengan mencatat pertanyaan penting tersebut, kami harus menyelaraskan pertumbuhan dan peluang sukarelawan untuk berkontribusi. Salah satu contoh terbaru yaitu "tugas terstruktur" yang telah membantu kami menarik dan mempertahankan penyunting aktif baru. Namun, masih banyak hal lain yang diperlukan untuk menjadi lebih berkelanjutan dan multigenerasi dalam kerja sama kami dengan para kontributor. Inilah prioritas tertinggi dan dari sinilah kami harus memulai perubahan strategis.

Infrastruktur: investasi berkelanjutan dan berkiblat pada masa depan

Infrastruktur teknis kami adalah kerangka dasar perangkat keras, perangkat lunak, jaringan, dan layanan yang mendukung pelaksanaan situs dan layanan Wikimedia. Hal-hal tersebut merupakan dasar yang mana layanan digital, aplikasi, dan tindakan program dibangun dan dioperasikan. Termasuk di dalamnya ialah serangkaian komponen seperti: perangkat keras, perangkat lunak, jaringan, dan layanan digital seperti hosting dan keamanan yang menunjang pengoperasian serta modernisasi dan pemeliharaan platform kami dalam tata ruang yang terus berkembang. Untuk memenuhi semua kebutuhan ini, kami mengalokasikan waktu baik investasi yang berkelanjutan maupun yang berkiblat pada masa depan. "Pekerjaan yang berkelanjutan" didorong penuh oleh kebutuhan pemeliharaan berkelanjutan dari serangkaian sistem unik yang mendukung penciptaan dan distribusi pengetahuan serta kebutuhan untuk menanggapi insiden-insiden yang terjadi dalam sistem sosio-teknis yang terus berubah ini. Pekerjaan ini hadir secara rutin sepanjang tahun dan telah dialokasikan waktu khusus untuk hal ini secara permanen serta diuraikan mendetail di bawah ini. "Investasi yang berkiblat pada masa depan" didasarkan pada kecenderungan eksternal dan prioritas kami sebagai sebuah organisasi. Hal-hal tersebut dijabarkan dalam tujuan-tujuan dan hasil-hasil utama di bawah ini. Kinerja departemen Produk & Teknologi melibatkan pemahanan prioritas dalam area keduanya serta bagaimana kami mengubah sumber daya dan mengalihkannya untuk untuk memperbaiki isu-isu terpenting, mengatasi tantangan yang terus ada, dan memenuhi kebutuhan di tempat yang kami perlukan.

Perubahan yang telah kami lakukan tahun ini adalah dengan menyelaraskan hasil-hasil utama dengan tiga tujuan lainnya secara lebih mendalam di Yayasan. Ketika kami memperdalam kolaborasi di dalam Yayasan, Anda akan melihat hail-hasil utama departemen Produk dan Teknologi muncul di di bagian-bagian pada tujuan lain sama halnya dengan Infrastruktur.

Mempertahankan infrastruktur teknis: pekerjaan yang diperlukan untuk mempertahankan serta mendukung proyek-proyek dan para sukarelawan Wikimedia

"Yayasan akan menyediakan dan menyimpan informasi yang bermanfaat dari proyek-proyek Wikimedia yang tersedia bebas di internet, selamanya."

Tim Produk dan Teknologi mendedikasikan prioritas permanen sepanjang tahun untuk pemeliharaaan, aksesibilitas dan pelaksanaan proyek-proyek wiki. Pekerjaan penting ini diawali dengan dasar-dasar pengembangan dan penampungan sebuah situs web populer yang besar. Kami menampung proyek-proyek wiki kami di pusat data, di server dan perangkat keras yang kami beli, menginstal dan memelihara, terhubung satu sama lain dengan seluruh Internet melalui jaringan berkecepatan tinggi. Kami memantau dan menambahkan kapasitas yang dibutuhkan dan memperbarui peralatan yang menua. Sebagai contoh, tahun ini, kami akan memperluas ruang pusat data kami di Carrollton, Texas, dengan beberapa ruang tambahan dan kapasitas untuk peralatan server demi mengikuti pertumbuhan konten dan layanan di proyek-proyek kami.

Kami merancang dan mengembakan perangkat lunak sumber terbuka (terutama MediaWiki) dan juga menggunakan dan menerapkan banyak aplikasi, perpustakaan, dan sumber terbuka dari pihak ketiga yang tersedia. Kutu (bahasa Inggris: bug) penting dalam perangkat lunak kami diprioritas dan diperbaiki. Memelihara perangkat lunak sumber terbuka memerlukan pekerjaan berketerampilan tinggi dari orang-orang berkeahlian khusus di bidang pengembangan perangkat lunak sumber terbuka, rekayasa keandalan situs (SRE), manajemen produk, manajemen program, desain, dan lainnya. Staf kami bekerja untuk memastikan sistem dan perangkat lunak kami selalu diperbarui dan beradaptasi terhadap lingkungan yang terus berubah, termasuk memodernisasi kode kami supaya terus mendapatkan manfaat dari perbaikan keamanan dan mampu bekerja dengan baik bersama perangkat lunak pihak ketiga yang baru. Contohnya, ketika bahasa-bahasa pemrograman diperbarui, versi lama menjadi usang, menandakan fitur-fitur tidak berfungsi dengan benar. Untuk menghindarinya, kami perlu memperbarui kode kami untuk menyesuaikannya. MediaWiki ditulis dalam bahasa PHP dan satu hal yang kami perlu lakukan tahun ini yaitu bermigrasi dari PHP 7.X menuju 8.3. Pembaruan akan membuat sistem kami lebih aman, memuat lebih cepat dan mudah bagi staf dan sukarelawan untuk menggunakannya. Hal ini mendukung antara pengalaman pengguna yang lebih baik dan penghematan waktu pengembangan pada masa depan berkat peningkatan keamanan, kinerja, dan dukungan yang mengiringi pembaruan bahasa.

Selama setahun terakhir, tidak tersedianya ekstensi Graph telah menjadi tantangan teknis yang melibatkan pertimbangan keamanan dan skalabilitas. Masalah ini telah memengaruhi para pembaca dan penyunting di banyak komunitas. Pada tahun mendatang, kami berencana untuk membangun sebuah layanan baru yang aman dan berskala untuk mendukung jenis-jenis grafik yang digunakan di proyek wiki, dapat diperluas demi visualisasi untuk jenis-jenis tambahan lainnya. Kami akan bekerja sama dengan anggota komunitas ketika rencana ini menjadi lebih jelas.

Untuk memastikan proyek-proyek dan konten kami tetap tersedia di Internet, selamanya, tim kami mendedikasikan sejumlah upaya signifikan untuk memastikan ketersedian situs dan layanan kami yang tinggi, dan pemulihan bencana dari peristiwa malapetaka atau berbahaya. Kami memastikan kami bahwa kami memiliki data cadangan penting dan mampu memulihkannya dari peristiwa tersebut. Dua kali setahun, kami menguji kemampuan kami untuk mengalihkan situs kami di antara pusat data kami secara otomatis, dan memperbaiki masalah yang kami temukan.

Tidak semua pekerjaan direncanakan jauh sebelumnya. Kami juga menanggapi terhadap peristiwa dan insiden yang muncul tak terduga, seperti pemadaman situs, laporan keamanan atau insiden kemanan, atau serangan besar vandalisme di proyek-proyek kami. Kami memantau kinerja kami dan hambatan untuk keterjangkauannya di seluruh dunia (termasuk masalah jaringan Internet atau pemblokiran penyensoran), serta menginvestigasi beberapa perubahan yang kami temukan. Beberapa peristiwa tak terduga atau pola masalah berulang menyebabkan staf memprioritaskan proyek tindak lanjut jangka pendek yang bertujuan untuk mengatasi atau mencegah dari pengaruh negatif secara utuh. Sebagai contoh nyata: sebuah pola kejadian yang muncul ketika kematian seorang selebritas terkenal di berita digunakan untuk mengganggu proyek-proyek wiki kami, infrastruktur dan layanan di semua lini selama lonjakan lalu lintas yang singkat, tetapi menyisakan kekacauan setelahnya. Melalui kombinasi optimisasi kinerja, perancangan ulang konstruksi bidang yang menjadi titik lemah, dan peningkatan kapasitas selama beberapa tahun, proyek dan infrastruktur kami baru-baru ini mampu menahan lonjakan lalu lintas global yang dahsyat (contohnya kematian Ratu Elizabeth) tanpa masalah. Tim yang mengerjakan masalah tersebut telah berpengetahuan tentang cara mendukung miliaran tampilan halaman per bulan menggunakan teknologi-teknologi sumber terbuka yang sangat penting untuk menjalankan infrastruktur sosio-teknis kami.

Investasi berkiblat pada masa depan: tujuan-tujuan dan hasil-hasil utama

Tim Produk dan Teknologi juga memprioritaskan pekerjaan investasi yang berkiblat pada masa depan. Hal ini dibagi menjadi "tujuan dan hasil utama" (Tujuan dan Hasil Utama) yang pengaruhnya cenderung dilihat sebagai hasil yang dapat diamati atau dilami langsung oleh para pemangku kepentingan dan khalayak luas. Hal ini juga merupakan kelanjutan dari struktur portofolio kerja (disebut dengan "keranjang") yang dimulai tahun lalu.

Kami memprioritaskan investasi ke dalam tiga kelompok: Pengalaman Wiki (Wiki Experience/WE), Layanan Data dan Sinyal, dan Audiens Masa Depan. Anda dapat membaca lebih lanjut tentang mengapa kami memiliki kelompok-kelompok tersebut dalam rencana tahunan tahun lalu. Pekerjaan Pengalaman Wiki berfokus pada pengalaman para pembaca dan kontributor di situs: apa yang mereka lihat dan interaksi dalam proyek-proyek wiki dan aplikasi kami. Pekerjaan ini diprioritaskan dalam WE1 dan WE3 di bawah ini menanggapi tren penelusuran dan konten eksternal. WE2 menanggapi tren konten dan disinformasi serta tertanam dalam tujuan Kesetaraan. WE4 menanggapi tren disinformasi dan tertanam dalam tujuan Keselamatan dan Integritas. Layanan Sinyal dan Data berfokus pada wawasan dalam konten/metadata kami, mengambil keputusan dalam konten dan layanan kami, dan/atau berinteraksi dengan konten kami dalam cara yang terstruktur atau terprogram. Audiens Masa Depan berfokus pada uji coba dengan beberapa cara untuk menarik perhatian audiens baru ke dalam Gerakan kami secara langsung dan tidak langsung serta juga seiring dengan tren penelusuran dan konten eksternal. Anda dapat menemukan tujuan spesifik dan hasil utama masing-masing di bawah ini.

Sebuah "tujuan" adalah sebuah arahan tingkat tinggi yang akan membentuk proyek produk dan teknologi yang kami ambil pada tahun fiskal berikutnya. Tujuan-tujuan tersebut sengaja dilahirkan secara luas, mewakili arah strategi kami, dan yang lebih penting, tantangan apa yang sedang kami siapkan untuk diprioritaskan di antara banyak bidang fokus yang memungkinkan pada tahun mendatang. Setiap tujuan terdiri atas beberapa hasil utama dengan hasil terukur. Sepanjang tahun ini, kami menguraikan beberapa hipotesis yang dibentuk oleh tim untuk bekerja, dan kami melaporkan kemajuannya setiap kuartal atau triwulan.

Tujuan-tujuan ini dibangun dari ide-ide yang telah kami dengar dari para anggota komunitas selama beberapa bulan terakhir melalui Special:id/Komite Urusan Komunitas Yayasan Wikimedia/Bincang Bersama: 2024/Bincang Bersama:2024 di milis/daftar surel dan halaman pembicaraan, serta acara-acara komunitas mengenai strategi produk dan teknologi kami untuk tahun mendatang. Anda dapat meninjau seluruh daftar kerangka tujuannya di bawah ini.

Sebuah catatan dalam perencanaan anggaran: Dalam departemen Produk dan Teknologi, kami berencana untuk mengalokasikan sekitar 50% sumber daya kami untuk Pengalaman Wiki, 30% untuk Sinyal dan Layanan, dan 5% untuk Audiens Masa Depan, dan 15% sisanya untuk Layanan Produk dan Rekayasa.

OKR ini menguraikan pekerjaan Produk dan Teknologi yang akan terjadi dalam layanan tujuan Infrastruktur:


TujuanKesetaraan